SELAMAT DATANG DI WEB BLOG DINKES KAB MELAWI

Rabu, 26 Desember 2012

Pelayanan Kesehatan Rujukan 2008


Pelayanan Kesehatan Rujukan

Rumah Sakit adalah sebagai pelaksana pelayanan kesehatan tingkat lanjut dan sebagai fasilitas rujukan untuk tahun 2008. Pemanfaatan rumh sakit juga diukur dengan Bed Occupancy Rate (BOR), Length Of Stay (LOS), Gross Death Rate (GDR), Net Death Rate (NDR).

Pada tahun 2008 RSUD Melawi sedang membangun gedung perawatan kelas 3 dengan 64 tempat tidur yang diperuntukan bagi pasien JAMKESMAS dan JAMKESDA. Pembangunan tersebut akan selesai pada pertengahan tahun 2010. Dimana pada tahun 2009 RSUD Melawi telah menempati bangunan baru  tersebut. Berdasarkan data yang diperoleh dari pelaporan tahun 2008, performance RSUD Kabupaten Melawi adalah sebagai berikut :



Indikator
Pelayanan
2005
(25 TT)
2006
(30 TT)
2007
(40 TT)
2008
(44 TT)
Nilai
Ideal
BOR (%)
81,50%
82,48%
70,73%
73,42%
(60-85%)
AVLOS (hari)
2,79 hari
3,99 hari
3,84 hari
3,48 hari
(6-9 hari)
TOI (hari)
1,30 hari
0,84 hari
1,59 hari
1,26 hari
(1-3 hari)
BTO (kali)
59,63 kali
75,36 kali
67,15 kali
77,02 kali
(40-50 kali)
NDR (0/00)
10,22 0/00
7,77 0/00
19,25 0/00
9,82 0/00
(>45/1000)
GDR (0/00)
23,72 0/00
14,56 0/00
25,79 0/00
18,37 0/00
(<25/1000)
Kunjungan pasien rawat jalan
6470
4789
6169
11.218
-
Kunjungan pasien rawat inap
2445
3090
2753
3158
-
Kunjungan pasien IGD
-
-
2352
-
-

Halaman Selanjutnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar