SELAMAT DATANG DI WEB BLOG DINKES KAB MELAWI

Selasa, 01 Januari 2013

Malaria 2010


Malaria

Malaria merupakan salah satu penyakit yang dapat muncul kembali setelah dilakukan upaya eradikasi maupun eliminasi (Re-emerging desease) dan masih tetap merupakan masalah kesehatan masyarakat di Asia Tenggara.

Begitu juga di Indonesia penyakit ini menjadi ancaman dan mempengaruhi tingginya angka kesakitan dan kematian. Penyakit ini menyebar cukup merata diseluruh kawasan Indonesia, namun paling banyak dijumpai di luar wilayah Jawa – Bali bahkan di beberapa tempat dapat dikatakan sebagai daerah endemis Malaria dan menurut pemantauan program diperkirakan sebesar 35%. Penduduk Indonesia tinggal di daerah endemis malaria.

Penyakit ini masih menjadi masalah kesehatan masyarakat di Indonesia, dimana perkembang penyakit malaria ini dipantau melalui Annual Parasite Incidence. Di Kabupaten Melawi data Penyakit Malaria dari tahun 2006 terdapat 7.129 kasus Kecamatan Pemuar penderita Malaria tertinggi sebesar 1.832 kasus. Tahun 2007 terdapat 6.853 kasus dengan kecamatan tertinggi di Kecamatan Nanga Pinoh sebesar 2.188 kasus. Tahun 2008 terdapat 4.995 kasus dengan Kecamatan Menukung penderita kasus tertinggi yaitu sebanyak 1.027 kasus. Ditahun 2009 mengalami penurunan jumlah kasus sebanyak 3.525 kasus. Dan pada tahun 2010 jumlah kasus sebanyak 9.988 kasus, pada tahun 2010 kasus Malaria mengalami peningkatan yang cukup besar.

Hal ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor antara lain kondisi-kondisi lingkungan yang memungkinkan nyamuk untuk berkembang biak dan berpotensi melakukan kontak dengan manusia dan menularkan parasit malaria. Contoh faktor-faktor lingkungan itu antara lain hujan, suhu, kelembaban, arah dan kecepatan angin, ketinggian.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar